Wagub Riau Hadiri Pembukaan STQH Nasional XXVII di Jambi Selasa, 31/10/2023 | 11:23
PEKANBARU- Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Edy Natar Nasution menghadiri secara langsung pembukaan Tilawatil Qur'an dan Musabaqoh Al Hadist (STQH) tingkat Nasional XXVII Provinsi Jambi, yang berlangsung di Arena Utama STQH H. Abdurrahman Sayuti, Senin malam (30/10/2023).
Pembukaan STQH tingkat Nasional XXVII Provinsi Jambi itu resmi dibuka dengan ditandai pemukulan bedug yang dilakukan oleh Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma'ruf Amin.
Dalam sambutannya, Ma'ruf Amin berpesan agar generasi muda muslim Indonesia untuk tidak meninggalkan Alquran dan hadis sebagai panduan hidup.
"Kegemaran terhadap teknologi jangan sampai menyita seluruh perhatian kita, sehingga kita lupa untuk membaca Alquran dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari," ujar Wapres.
Lanjutnya, mengamalkan, membaca dan mengajarkan Alquran mendapatkan keuntungan yang besar. Namun, tentu saja yang dimaksud membaca dan mengajarkan Alquran sebut Ma'ruf Amin, bukan semata-mata membaca huruf dengan huruf, tajwid dan qiraah, kemudian dilombakan, melainkan juga harus mempelajari maknanya dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.
"Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, saya nyatakan STQH tingkat Nasional XXVII Provinsi Jambi resmi dibuka. Semoga Allah SWT memberikan hidayanya dan meridoi upaya yang kita lakukan," pungkasnya.
Untuk diketahui, Provinsi Riau mengirim sebanyak 20 peserta yang mengikuti STQH Nasional di Jambi, terdiri dari tilawah dewasa putra putri, tilawah anak putra putri, tahfiz 1 juz putra putri, tahfiz 5 juz putra putri.
Kemudian, tahfiz 10 juz putra putri, tahfiz 20 juz putra putri, tahfiz 30 juz putra putri. Selanjutnya, tafsir putra putri, hadist 100 sanad putra putri, hadist 500 sanad putra putri.